• SMA NEGERI 2 PURWOKERTO
  • Belajar Tanpa Batas dan Waktu

PERPUSTAKAAN DIGITAL SMAN 2 PURWOKERTO : PINJAM BUKU DARI RUMAH DENGAN SATU JARI

Ditengah masa pandemi Covid 19,  dimana berkerumun , bertemu orang lain adalah hal yang ditakuti karena beresiko tertular atau menulari virus covid. Berada di rumah merupakan kegiatan yang terpaksa harus dijalani.Meskipun beraktivitas dirumah menimbulkan kebosanan, itulah keamanan yang paling baik untuk saat ini.Ada banyak hal positif yang dapat kita kerjakan dirumah , diantaranya yaitu membaca. Dengan membaca dapat mengetahuiperkembangan ilmu dan tehnologi, atau mendapatkan informasi hal-hal yang terjadi disekitar atau di luar sana.
Dan di jaman gadget seperti zaman sekarang, membaca tidak hanya dilakukan dengan buku fisik yang bisa dipegang dengan tangan. Kegiatan membaca juga tidak harus di perpustakaan atau disekolah. Karena sekolahpun disterilkan karena khawatir menjadi salah satu penyebab penularan virus covid.
Oleh karena itu sebagai solusi untuk melayani pemustaka di perpustakaan SMAN 2 Purwokerto, Sekolah  menghadirkan perpustakaan digital,perpustakaan yang berbentuk electronic library. Dengan aplikasi perpustakaan digital ini, pemustaka bisa pinjam buku dengan satu jari.dan tanpa keluar dari rumah. Aplikasi perpustakaan digital ini bisa diakses dengan komputer ataupun dengan handphone Android atau Apple.Perpustakaan digital ini merupakan kerjasama antara SMAN 2 Purwokerto dengan Ganeca Digital.
Setiap warga SMAN 2 Purwokerto bisa mengakses perpustakaan digital dengan cara: Menggunakan komputer/laptop   1. buka browser google chrome atau yang lain, ketik  https://ganecadigital.com/home   2. Sign In : email diisi nama email anda untuk siswa email sesuai dengan email yang ada di LMS SMAn 2 Purwokerto   3. klik library atau school, terletak nomor ke 3 dari pojok kiri atas.   4. tulis di pencarian atau search : SMAN 2 Purwokerto   5. pilih buku dan klik borrow kemudian download.   6. Silakan bukunya dibaca.B . menggunakan aplikasi di HP   1. Download aplikasi ganeca digital di Play Store untuk Android dan App Store untuk Apple   2. klik library di tengah bagian bawah.   3 -6 sama dengan cara menggunakan dengan web di laptop atau komputer.
Setelah selesai, selanjutnya bisa meminjam buku dari rumah dengan satu jari di gadget anda.   

Tulisan Lainnya
PENILAIAN KINERJA KEPALA SEKOLAH (PKKS) DI SMAN 2 PURWOKERTO

Hari Senin, 6 November 2023 SMAN 2 Purwokerto melaksanakan Penilaian Kinerja Kepala Sekolah (PKKS) 2023.

06/11/2023 14:09 - Oleh Naraditya Asniasita, S.Pd., Kons - Dilihat 909 kali